PROFIL KECAMATAN CANGKRINGAN

Geografis
Tinggi Pusat Pemerintah Wilayah Kecamatan dari permukaan laut:400 m dpl
Suhu maksimum/minimum:330 C/ 230 C
Batas Wilayah Kecamatan:
a.Sebelah Utara :Kecamatan Selo
b.Sebelah Timur :Kecamatan Manisrenggo
c.Sebelah Selatan :Kecamatan Ngemplak
d.Sebelah Barat :Kecamatan Pakem

Luas Wilayah:
Seluruhnya:4.799 ha
Tanah Sawah:1.093 ha
Tanah Kering:1.807,6 ha
Tanah Basah: 24,5 ha
Tanah Hutan: 904,5 ha
Tanah Keperluan Fasilitas Umum: 42,5 ha
Lain-lain, tanah tandus, pasir: 926,9 ha

Pemerintahan Desa:
Desa: 5 (Wukirsari, Argomulyo, Glagahardjo, Kepuhardjo, Umbulhardjo).
Kelurahan: –
Lingkungan/Dusun : 73 buah
Rukun Warga/RW: 151 buah
Rukun Tetangga/RT: 307 buah

Kecamatan Cangkringan
merupakan salah satu Kecamatan dari 17 Kecamatan di Kabupaten Sleman yang berada di lereng Gunung Merapi sisi tenggara. Kecamatan Cangkringan merupakan wilayah perbukitan dan pegunungan semakin ke utara semakin terjal dengan kemiringan antara 30-50 %. Dominasi pepohonan masih sangat terlihat dengan topografi yang kasar. Satwa liar masih bisa ditemukan di berbagai tempat. Secara geografis Kecamatan Cangkringan, di sebelah Utara lereng Gunung Merapi, sebelah Timur berbatasan dengan Kecamatan Kemalang dan Kecamatan Manisrenggo Kabupaten Klaten, sebelah Selatan berbatasan dengan Kecamatan Ngemplak dan sebelah Barat berbatasan dengan Kecamatan Pakem.
Secara Administratif Kecamatan Cangkringan terdiri dari 5 desa yaitu Desa Argomulyo, Wukirsari, Glagaharjo, Kepuharjo dan Umbulharjo, kemudian terdiri 73 padukuhan,151 Rukun Warga (RW) dan 307 Rukun Tetangga (RT) adapun luas wilayah 4799 km2 (4.799,9 ha).
Erupsi Gunung Api secara berkala seolah menjadi siklus daur ulang alam yang mempengaruhi aktivitas berbagai makhluk hidup termasuk manusia, baik dalam hal mata pencaharian maupun dalam hal berinteraksi dengan alam sehingga menjadikan karkteristik yang khas bagi masyarakat lereng gunung merapi.